Niat dan tata cara shalat (id) hari raya idul fitri
Niat dan tata cara shalat hari raya idul fitri, Tak terasa kita sudah berada di penghujung bulan ramadhan, dan sudah saat kita merayakan hari kemenangan yang biasa disebut dengan hari lebaran. Sedih memang melepas kepergian bulan ramadhan karena pada bulan tersebut perbuatan amal saleh kita dilipat gandakan dan terdapat banyak berkah di dalamnya.
Pada tanggal 1 syawal merupakan hari (kemenangan) lebaran, biasanya yang menjadi pikiran utama kita adalah makanan, baju lebaran dan THR. Namun yang tak kalah penting adalah shalat hari raya idul fitri atau shalat id.
Shalat idul fitri sendiri merupakan shalat sunnah 2 raka'at yang dikerjakan oleh seluruh umat muslim di berbagai penjuru dunia pada tanggal 1 syawal. Shalat idul fitri biasanya dikerjakan pada pagi hari yakni sekitar pukul 06.30 sampai pukul 8.30. Hukum solat hari raya idul fitri adalah sunnah muakkadah yakni sangat dianjurkan untuk dilaksanakan. Hikmah hari raya idul fitri diantaranya adalah meningkatnya ketaqwaan kita kepada allah swt, kembali kepada fitrah (kesucian), serta hikmah kepedulian terhadap sesama.
Adapun dalam mengerjakan shalat hari raya terdapat niat dan rukun shalat id. Berikut ini niat dan tata cara melaksanakan shalat hari raya idul fitri, silahkan simak cara-caranya dibawah ini.
Niat, adapun niat shalat idul fitri adalah sebagai berikut.
ﺃﺻﻠﻲ ﺳﻨﺔ ﻋﻴﺪ ﺍﻟﻔﺘﺮ ﺭﻛﻌﺘﻴﻦ ﻣﺄﻣﻮﻣﺎ ﻟﻠﺔ ﺗﻌﺎﻟﻲ
"ushalli sunnatan 'iidil fitri rak'ataini ma'mumallillahi ta'ala"
artinya: Saya niat shalat idul fitri sebagai ma'mum karena allah
Rakaat pertama
1. Takbiratul ihram dan membaca niat diatas
2. Membaca doa iftitah
3. Kemudian takbir sebanyak 7 kali dan di setiap selesai takbir membaca tasbih
ﺳُﺒْﺤَﺎﻥَ ﺍﻟﻠَّﻪِ ﻭَﺍﻟْﺤَﻤْﺪُ ﻟِﻠَّﻪِ ﻭَﻟَﺎ ﺇﻟَﻪَ ﺇﻟَّﺎ ﺍﻟﻠَّﻪُ ﻭَﺍَﻟﻠَّﻪُ ﺃَﻛْﺒَﺮ
"Subhanallahi walhamdulillahi wala ilaha illallahu wallahu akbar"
4. Membaca surah al fatihah
5. Membaca surah alqur'an atau ayat pendek
6. Ruku', i'tidal, sujud seperti shalat fardu pada umumnya.
Rakaat kedua
1. Takbir sebanyak 5 kali dan setiap selesai takbir membaca tasbih seperti pada raka'at pertama.
2. Membaca surah al fatihah
3. Membaca ayat al qur'an
4. Ruku', i'tidal, sujud dan seterusnya sampai salam.
Nah itulah niat dan tata cara dari pelaksanaan shalat hari raya idul fitri, semoga artikel ini dapat bermanfaat buat anda, semoga dalam hari kemenangan ini ketaqwaan kita kepada allah terus meningkat. Sekian dan terima kasih, SELAMAT HARI RAYA IDUL FITRI, MOHON MAAF LAHIR DAN BATIN.
selamat hari raya idul fitri |
Pada tanggal 1 syawal merupakan hari (kemenangan) lebaran, biasanya yang menjadi pikiran utama kita adalah makanan, baju lebaran dan THR. Namun yang tak kalah penting adalah shalat hari raya idul fitri atau shalat id.
Shalat idul fitri sendiri merupakan shalat sunnah 2 raka'at yang dikerjakan oleh seluruh umat muslim di berbagai penjuru dunia pada tanggal 1 syawal. Shalat idul fitri biasanya dikerjakan pada pagi hari yakni sekitar pukul 06.30 sampai pukul 8.30. Hukum solat hari raya idul fitri adalah sunnah muakkadah yakni sangat dianjurkan untuk dilaksanakan. Hikmah hari raya idul fitri diantaranya adalah meningkatnya ketaqwaan kita kepada allah swt, kembali kepada fitrah (kesucian), serta hikmah kepedulian terhadap sesama.
Adapun dalam mengerjakan shalat hari raya terdapat niat dan rukun shalat id. Berikut ini niat dan tata cara melaksanakan shalat hari raya idul fitri, silahkan simak cara-caranya dibawah ini.
Niat, adapun niat shalat idul fitri adalah sebagai berikut.
ﺃﺻﻠﻲ ﺳﻨﺔ ﻋﻴﺪ ﺍﻟﻔﺘﺮ ﺭﻛﻌﺘﻴﻦ ﻣﺄﻣﻮﻣﺎ ﻟﻠﺔ ﺗﻌﺎﻟﻲ
"ushalli sunnatan 'iidil fitri rak'ataini ma'mumallillahi ta'ala"
artinya: Saya niat shalat idul fitri sebagai ma'mum karena allah
Rakaat pertama
1. Takbiratul ihram dan membaca niat diatas
2. Membaca doa iftitah
3. Kemudian takbir sebanyak 7 kali dan di setiap selesai takbir membaca tasbih
ﺳُﺒْﺤَﺎﻥَ ﺍﻟﻠَّﻪِ ﻭَﺍﻟْﺤَﻤْﺪُ ﻟِﻠَّﻪِ ﻭَﻟَﺎ ﺇﻟَﻪَ ﺇﻟَّﺎ ﺍﻟﻠَّﻪُ ﻭَﺍَﻟﻠَّﻪُ ﺃَﻛْﺒَﺮ
"Subhanallahi walhamdulillahi wala ilaha illallahu wallahu akbar"
4. Membaca surah al fatihah
5. Membaca surah alqur'an atau ayat pendek
6. Ruku', i'tidal, sujud seperti shalat fardu pada umumnya.
Rakaat kedua
1. Takbir sebanyak 5 kali dan setiap selesai takbir membaca tasbih seperti pada raka'at pertama.
2. Membaca surah al fatihah
3. Membaca ayat al qur'an
4. Ruku', i'tidal, sujud dan seterusnya sampai salam.
Nah itulah niat dan tata cara dari pelaksanaan shalat hari raya idul fitri, semoga artikel ini dapat bermanfaat buat anda, semoga dalam hari kemenangan ini ketaqwaan kita kepada allah terus meningkat. Sekian dan terima kasih, SELAMAT HARI RAYA IDUL FITRI, MOHON MAAF LAHIR DAN BATIN.
Belum ada Komentar untuk "Niat dan tata cara shalat (id) hari raya idul fitri"
Posting Komentar
~ Bila ada pertanyaan dan masukan, silahkan tinggalkan komentar sobat ~