Pengertian potensi serta cara menggali potensi pada diri

Halo sahabat, pada kesempatan kali ini, Teropong pelajar akan mengajak anda untuk mengulas tentang potensi. Yang pertama kita ke definisi dari kata potensi itu sendiri. Potensi berasal dari bahasa inggirs yaitu to potent yang berarti keras atau kuat. Sedangkan menurut pemahaman/istilah potensi mempunyai arti yaitu kekuatan, kemampuan, dan daya baik yang belum terwujud atau yang sudah terwujud akan tetapi belum digunakan secara maksimal.

potensi
Potensi diri

Menurut wikipedia Potensi diri merupakan kemampuan, kekuatan, baik yang belum terwujud maupun yang telah terwujud, yang dimiliki seseorang, tetapi belum sepenuhnya terlihat atau dipergunakan secara maksimal.

Sedangkan menurut kamus besar bahasa indonesia arti kata potensi adalah kemampuan yang mempunyai kemungkinan untuk dikembangkan; kekuatan; kesanggupan; daya.
Jadi apakah anda sudah memahami betul  pengertian potensi tersebut ? jika masih kurang, mari kita liat lagi pengertian potensi dari para ahli.

Salah satu ahli yang mendefiniskan kata potensi adalah wiyono, menurut wiyono potensi adalah kemampuan dasar dari seseorang yang masih tersimpan dan menunggu untuk di keluarkan/digunakan dalam waktu nyata.  Kita lihat lagi pengertian dari ahli lain yaitu Endra K Pihadhi yang menjelaskan bahwa potensi adalah suatu energi ataupun kekuatan yang  belum digunakan secara maksimal. Maksudnya disini adalah seluruh kemampuan yang ada pada diri seseorang baik itu, minat, bakat dan lain sebagainya belum dapat dimanfaatkan dengan optimal.

Baca juga:  Cara mengenal diri sendiri untuk membangun potensi

Dari semua pengertian di atas, semuanya memiliki tujuan yang sama dan satu makna yang sama yang dapat kita ambil sebagai pengenalan pokok tehadap potensi, yakni kemampuan yang belum digunakan secara optimal. Setelah memahami pengertian potensi, Lalu bagaimana cara menggali/menemukan potensi pada diri sendiri ? Jawaban dari pertanyaan tersebut akan saya paparkan berikut ini.

1. Kenali diri anda


Dalam mengembangkan dan menggali potensi anda perlu mengenali lebih dalam tentang diri anda, kelihatannya sepele, namun ini hal yang sangat penting untuk menemukan potensi yang masih terpendam dalam diri anda. Kenali bakat dan minat anda, cobalah perdalam bakat dan minat tersebut. Lakukan dengan serius sehingga hasilnya maksimal. Dengan melakukan semua itu, maka potensi diri yang ada dalam diri anda akan keluar secara perlahan.

2. Tentukan tujuan anda


Menentukan tujuan dalam hidup sangatlah penting, dengan tujuan maka anda akan mempunyai kerangka dan konsep dalam memecahkan masalah hidup. Dengan mempunyai tujuan anda akan semakin tertantang dalam mengeluarkan kemampuan anda untuk mencapai sebuah tujuan yang telah anda targetkan sebelumnya. Jadi dengan semakin banyaknya tantangan yang anda hadapai untuk mencapai tujuan, maka akan semakin memicu potensi yang masih terpendam dalam diri anda untuk keluar.

3. Selalu berpikir posisitf


Dalam menjalani hidup berusahalah anda untuk selalu berpikir positif dan jauhilah berpikir negatif dalam usaha mencapai tujuan. Begini, jika dalam mencapai sebuah tujuan anda mendapatkan banyak rintangan, tantangan, dan juga masalah,  jangan anggap itu sebagai cikal bakal kegagalan anda, jika anda mempunyai pikiran negatif tentang hal itu, maka anda akan gagal. Jadi cobalah untuk menanggapi hal seperti itu dengan pikiran positif, evaluasi setiap kesalahan dan kegagalan  anda sehingga akan lebih memicu anda untuk mengeluarkan segala kemampuan anda, termasuk juga potensi yang ada pada diri anda.

4. Memiliki motivasi


Motivasi sangat penting dalam diri anda untuk terus menggali potensi yang masih terpendam. Setidaknya dalam menempuh hidup, berjalan mencapai tujuan anda mempunyai motivasi yang kuat yang mendukung anda untuk terus maju untuk mencapai semua tujuan hidup anda. Dengan motivasi yang kuat anda kan terus berusaha mengeluarkan segala kemampuan anda termasuk potensi yang ada dalam diri anda sehingga secara perlahan semua potensi tersebut dapat anda gunakan dengan maksimal.

Itulah pembahasan mengenai pengertian potensi serta cara mengembangkan potensi diri, semoga apa yang anda baca pada artikel kali ini dapat bermanfaat buat anda.

2 Komentar untuk "Pengertian potensi serta cara menggali potensi pada diri"

~ Bila ada pertanyaan dan masukan, silahkan tinggalkan komentar sobat ~

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel